Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Untuk Layanan dan Perawatan Pribadi
Bagi Anda ingin melamar sebuah pekerjaan tentu harus mencari informasi lowongan pekerjaan. Selain itu Anda perlu mengetahui penulisan surat lamaran pekerjaan. Anda harus dapat menulis surat lamaran pekerjaan karena setiap melamar pekerjaan, terlebih dahulu Anda harus membuat surat lamaran pekerjaan. Surat lamaran pekerjaan yang anda susun termasuk jenis surat resmi.
Surat lamaran pekerjaan merupakan salah satu jenis surat permohonan yang isinya mengandung pernyataan hendak melamar pekerjaan disebuah perusahaan atau instansi. Atau dengan dengan kata lain surat lamaran pekerjaan digunakan oleh seseorang yang mencari pekerjaan untuk melamar sebuah pekerjaan terhadap perusahaan atau instansi yang membuka lowongan pekerjaan. Terdapat beberapa unsur dalam membuat surat lamaran pekerjaan diantaranya: tempat dan tanggal pembuatan surat; lampiran; perihal; Alamat yang dituju; Salam pembuka; isi; salam penutup; tanda tangan pelamar dan nama terang pelamar.
Nah berikut contoh surat lamaran pekerjaan untuk layanan dan perawatan pribadi
Therapist
Adapun beberapa tugas dari Therapist seperti Melakukan SPA treatment, facial treatment dan hair treatment sesuai SOP terhadap customer dengan ramah, sopan, professional dan teliti; Bertanggung jawab terhadap kebersihan dan kerapihan ruangan treatment; Merawat dan memastikan seluruh peralatan medis dan kecantikan terawat dengan baik.
CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN UNTUK THERAPIST
Jl. Totoli No. 98 Banggae, Majene
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
Umur :
Jenis Kelami :
Pendidikan Terakhir :
Alamat :
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa berkas sebagai berikut:
1. daftar riwayat hidup;
2. fotokopi ijazah beserta transkrip nilai;
3. fotokopi KTP;
4. fotokopi SKCK;
5. fotokopi surat keterangan dokter;
6. pasfoto ukuran 4x6 cm.
(...................)
Asisten Apoteker
Untuk asisten Apoteker tugas/tanggung jawab yang dilakukan diantaranya Melayani pembelian obat resep dan non-resep; Mengambil obat untuk pasien sesuai dengan resep yang dokter berikan; Melakukan racikan obat sesuai dengan instruksi dokter; Melakukan pencampuran pada obat tertentu; Menjelaskan mengenai kegunaan dan dosis obat kepada pasien sesuai dengan resep dokter; Mencatat setiap pengeluaran obat pada kartu stok dan melakukan input data obat keluar di komputer; Mencatat pembelian obat Non Resep; Mencatat setiap obat yang akan habis atau sudah habis dan melaporkan kepada manager atau bagian pembelian obat; Melakukan stok opname setiap 1 bulan sekali dibantu oleh staf klinik lainya.
CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN UNTUK ASISTEN APOTEKER
Jl. Pantean No. 48 Aralle, Mamasa
Dengan hormat,
berikut data singkat saya:
Nama :
Tempat, tanggal lahir :
Agama :
Pendidikan :
Alamat :
Nomor HP :
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, bersama ini saya lampirkan :
1. Fotokopi Ijazah terakhir beserta transkrip;
2. Fotokopi KTP;
3. Fotokopi STRTTK;
4. Pasfoto terbaru ukuran 4x6 cm sebanyak 3 (tiga) lembar;
5. Surat keterangan kesehatan
6. Surat Keterangan Kelakuan Baik
7. Daftar riwayat hidup
Demikian surat lamaran ini,atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
(...................)
Baca juga:
- Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Asisten Apoteker (Fresh Graduate)
- Contoh Surat Lamaran Kerja Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman
Beauty Consultant
Adapun job description untuk beauty consultant yaitu Bertanggung jawab atas peningkatan omzet penjualan dan aktivitas kunjungan client; Mampu membuat program perencanaan & strategy kemudian mensosialisasikan program yg telah ditetapkan untuk meningkatkan aktivitas kunjungan maupun penjualan produk; Menciptakan kerjasama dan menjaga hubungan baik dengan partnership; Membuat sales analysis dan reporting kepada atasan/manager; Melakukan follow up kepada client yang tidak aktif; Mengatur dan memonitor new products launches, promotions, events, dan advertising; Mengkoordinasi internal dan eksternal sponsorship; Menyiapkan materi baik lisan maupun tulisan untuk pers release.
CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN UNTUK BEAUTY CONSULTANT
Mamuju, 11 Juni 2020
Yth. Manager Derma Clinic
Jl. Tamalea No. 63 Bonehau, Mamuju
Dengan hormat,
Berdasarkan informasi lowongan kerja melalui situs tanpakoma.com pada tanggal 09 Juni 2020, perusahaan Bapak/Ibu membuka lowongan kerja untuk beberapa posisi. Melalui surat lamaran ini, saya ingin mengajukan diri untuk melamar kerja di Derma Clinic yang Bapak/Ibu pimpin, guna mengisi posisi Beauty Consultant yang dibutuhkan saat ini. Saya memiliki komunikasi dan negosiasi yang baik, bertanggung jawab dan mampu bekerja secara mandiri maupun dengan team. Selain itu saya dapat menggunakan MS office dan internet dengan baik.
Adapun keterangan mengenai diri saya adalah sebagai berikut:
Nama :
Tempat/tanggal lahir :
Usia :
Pendidikan Terakhir :
Email :
No. HP :
Bersamaan dengan surat ini, saya lampirkan dokumen pendukung
1. Daftar Riwayat Hidup
2. Fotokopi KTP
3. Fotokopi KK
4. Fotokopi ijazah dan transkrip nilai dilegalisir
5. Fotokopi SKCK dari Kepolisian
6. Fotokopi Surat Keterangan Sehat dari Dokter
7. Pas foto terbaru ukuran 3x4
Demikianlah permohonan ini disampaikan, besar harapan saya kiranya Bapak/Ibu dapat mempertimbangkannya, sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya,
Kasir Farmasi
Kasir farmasi mempunyai tugas untuk Mengumpulkan, memproses, dan membuat laporan keuangan klinik sesuai dengan standar keuangan yang diterapkan; Mengelola keuangan di klinik secara tepat waktu; Melakukan pemilahan data kwitansi; Membuat kelengkapan data rawat jalan; Melakukan perbaikan data bila ada kesalahan pada rawat jalan; Memproses jaminan akhir; Melakukan pembuatan tagihan; Melakukan pengecekan dan penginputan asuransi dan perusahaan JOB.
CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN UNTUK KASIR FARMASI
Jl. Tampaure No. 45 Bambaira, Pasangkayu
Dengan hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi lowongan pekerjaan di Pelita Sehat sebagai Kasir Farmasi, maka bersama dengan surat ini saya:
Nama :
Tempat, tanggal lahir :
Umur :
Alamat :
No. Hp :
Email :
mengajukan lamaran pekerjaan sebagai karyawan untuk bagian Kasir Farmasi. Latar belakang pendidikan yang dipersyaratkan sesuai dengan latar belakang pendidikan yang telah saya tempuh. Saya memiliki kemampuan komunikasi yang baik, cepat dan tanggap dalam menghadapi masalah. Saya juga dapat menggunakan dan menjalankan Microsoft Office dengan baik.
Bersamaan dengan surat ini, saya lampirkan dokumen pendukung
- Daftar Riwayat Hidup;
- Fotokopi Ijazah terakhir yang telah dilegalisir sebanyak 1 (satu) lembar;
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk sebanyak 1 (satu) lembar;
- Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari kepolisian sebanyak 1 (satu) lembar;
- Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat (SKBS) dari Rumah Sakit sebanyak 1 (satu) lembar;
- Pasfoto ukuran 3x4 sebanyak 3 (tiga) lembar.
Besar harapan saya untuk diberi kesempatan mengikuti tes, wawancara, dan dapat menjelaskan lebih detail mengenai diri saya.
Demikian surat lamaran ini, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Penjahit
Hal-hal yang akan dikerjakan untuk Penjahit diantaranya Membuat pola dari foto/sampel baju; Membuat grading size; Menjahit baju sampel; Memotong kain untuk produksi; Mengatur produksi; Minimal 3 tahun membuat pola; Dapat membuat pola baju ready-to-wear; Dapat menjahit baju dengan rapi; Dapat menggunakan mesin obras dan jahit; Dapat mengatur pola batik; Berinisiatif, rapi, cepat mengerti dan dapat bekerja sama dalam tim.
CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN UNTUK PENJAHIT
Jl. Papandangan No. 76 Anreapi, Polewali Mandar
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan dengan keterangan sebagai berikut
Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
Umur :
Alamat :
Jenis Kelamin :
Pendidikan Terakhir :
Bersamaan dengan surat ini, Saya mengajukan surat lamaran pekerjaan kepada Bapak/Ibu Pimpinan untuk kemudian diterima menjadi karyawan bagian Penjahit di perusahaan yang Bapak/Ibu Pimpin. Saya orang yang teliti dan rapi dalam bekerja. Saya bersedia untuk mengikuti masa training dan saya bersedia kerja secara shift.
Sebagai bahan pertimbangan bersama dengan surat ini saya lampirkan:
1. Daftar riwayat hidup
2. Fotokopi KTP-Elektronik
3. Fotokopi Ijazah Terakhir
4. Fotokopi SKCK
5. Fotokopi Surat Keterangan Sehat
6. PasFoto ukuran 4x6 cm
Demikian untuk menjadikan bahan pertimbangan, besar harapan saya untuk kemudian dapat diterima di Perusahaan ini. Atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan terima kasih.
Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook : Tanpakoma
Instagram : @tanpakomaofficial
Email : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊
Akhir kata
Demikianlah contoh surat lamaran pekerjaan untuk penjualan dan retail. Anda dapat memperoleh informasi lowongan atau lamaran pekerjaan berdasarkan iklan atau informasi lainnya. Ada banyak lowongan pekerjaan online dan lowongan pekerjaan terbaru yang ada di internet baik itu lowongan pekerjaan menggunakan bahasa Inggris, Indonesia dan bahasa lainnya.
0 Response to "Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Untuk Layanan dan Perawatan Pribadi"
Post a Comment