Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Desain Grafis (Fresh Graduate)
Melamar sebuah pekerjaan bagi seorang yang baru menyelesaikan masa studinya atau fresh graduate biasanya akan kebingungan dalam membuat surat lamaran pekerjaan. Kalian tentu akan mencari informasi dari berbagai sumber baik dari teman atau keluarga yang sebelumnya pernah membuat surat lamaran pekerjaan. Selain itu dapat juga memperoleh informasi melalui internet.
Nah pada artikel kali ini tanpakoma akan berbagi contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis (fresh graduate) yang dapat kalian gunakan ketika melamar kerja. Kalian tinggal memasukkan identitas kalian dan identitas perusahaan atau tempat kerja yang kalian lamar. Selain kamu juga tinggal menyesuaikan dokumen atau berkas yang nantinya kamu lampirkan. Lulusan SMK atau lulusan teknik informatika cocok untuk mencoba melamar pekerjaan untuk posisi ini.
Surat lamaran kerja berfungsi sebagai tanda bukti secara tertulis dalam penyampaian permohonan lamaran pekerjaan. Surat lamaran juga berfungsi sebagai media atau alat komunikasi dalam permintaan lamaran kerja. Selain itu, surat lamaran kerja ini akan menjadi salah satu bahan pertimbangan dalam penerimaan pekerjaan nantinya.
Pada umumnya sistematika surat lamaran pekerjaan mencakup tempat dan tanggal pembuatan surat, lampiran dan hal, alamat surat, salam pembuka, alinea pembuka, isi, penutup, salam penutup, tanda tangan dan nama terang.
Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Desain Grafis (Fresh Graduate)
Berikut beberapa contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis bagi fresh graduate atau yang pertama kali melamar pekerjaan. Format surat ini dibuat berdasarkan atas informasi yang diperoleh misalnya melalui surat kabar, facebook, job fair dan sumber/media informasi lowongan kerja lainnya. Selain itu ada juga format surat lamaran yang dibuat berdasarkan inisiatif atau kemauan sendiri. Format surat inisiatif sendiri hampir sama dengan format surat yang dibuat tanpa mencantumkan sumber informasi yang diperoleh. Format ini juga mirip dengan format yang dibuat oleh pihak pembuka lowongan pekerjaan dimana perusahaan atau tempat usaha membuat format surat kemudian membagikan format surat tersebut kepada pihak pelamar.
Media Cetak
Berikut contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis (fresh graduate) yang dibuat berdasarkan informasi dari media cetak seperti informasi loker dari surat kabar, brosur, majalah, dll.
Bengkayang, 12 Agustus 2021
Perihal : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 8 (delapan) berkas
Kepada Yth.
HRD PT Surya Berniaga Advertising
Jl. Godang Damar No. 80
Bengkayang
Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari surat kabar harian Kompas pada tanggal 10 Agustus 2021 mengenai lowongan pekerjaan di PT Surya Berniaga Advertising. Maka bersamaan dengan surat ini, saya bermaksud mengajukan permohonan lamaran pekerjaan. Adapun posisi pekerjaan yang saya lamar adalah Desain Grafis.
Berikut ini adalah data singkat saya:
Nama : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin : .....
Alamat : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Email : .....
Nomor HP : .....
Saat ini, saya dalam kondisi sehat jasmani dan rohani. Saya memiliki kemampuan dasar dalam hal menggunakan aplikasi CorelDraw dan Photoshop. Saya siap bekerja secara team maupun individu.
Berikut saya lampirkan beberapa berkas untuk menjadi bahan pertimbangan :
- Curriculum Vitae
- Fotokopi Ijazah Terakhir
- Fotokopi Transkrip Nilai
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Fotokopi Surat Keterangan Sehat
- Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian
- Pasfoto yang terbaru
Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat. Besar harapan saya untuk lolos pada tahap selanjutnya untuk melakukan tes dan wawancara. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Media Sosial
Dibawah ini contoh surat lamaran pekerjaan untuk desain grafis berdasarkan informasi yang didapatkan melalui media sosial seperti dari facebook, pinterest, Linked In, instagram, dll.
Situbondo, 16 Juli 2021
Kepada Yth.
Personalia PT Derma Konsep Estetika
Jl. Patemon No. 64
Situbondo
Dengan hormat,
Sehubungan dengan info lowongan pekerjaan yang saya dapatkan dari media sosial facebook group Loker Situbondo & Sekitarnya pada tanggal 14 Juli 2021, bahwa PT Derma Konsep Estetika sedang membutuhkan karyawan Desain Grafis. Untuk itu saya tertarik dengan lowongan tersebut dan hendak mengajukan diri untuk melamar di PT Derma Konsep Estetika dan mengisi posisi tersebut.
Berikut merupakan data singkat saya:
Nama : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Alamat : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Status : .....
No. Telepon (HP) : .....
Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, berikut saya lampirkan berkas-berkas yang mendukung kualifikasi saya, diantaranya:
- Daftar Riwayat Hidup sebanyak 1 lembar;
- Fotokopi Ijazah Terakhir sebanyak 1 lembar;
- Fotokopi KTP sebanyak 1 lembar;
- Fotokopi KK sebanyak 1 lembar;
- Fotokopi SKCK sebanyak 1 lembar; dan
- Pasfoto 4×6 terbaru sebanyak 1 lembar.
Demikianlah berkas untuk bahan pertimbangan Bapak/Ibu. Atas perhatian Bapak/Ibu saya mengucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Website
Website dapat digunakan sebagai dasar dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan. Informasi loker dari website dapat melalui website atau situs resmi perusahaan dan juga melalui situs kumpulan lowongan pekerjaan seperti https://www.jobstreet.co.id, https://www.karir.com, https://id.linkedin.com, https://www.jobs.id, dll. Berikut contoh application letter untuk desain grafis (fresh graduate) berdasarkan informasi dari website.
Denpasar, 21 Mei 2021
Perihal : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 7 (tujuh) berkas
Kepada Yth.
Manager HRD PT Intercipta Jasa Indonesia
Jl. Pedungan No. 39
Denpasar
Dengan hormat,
Berdasarkan informasi dari website lowongan pekerjaan https://www.karir.com tertanggal 19 Mei 2021, saya melihat bahwa PT Intercipta Jasa Indonesia membuka beberapa lowongan pekerjaan. Dengan surat lamaran kerja ini, saya bermaksud melamar pekerjaan sebagai Desain Grafis di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.
Berikut data diri saya:
Nama : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin : .....
Alamat : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor Handphone : .....
Email : .....
Dengan maksud melengkapi data yang diperlukan sebagai bahan, berikut saya lampirkan kelengkapan data yang dibutuhkan:
- Curriculum Vitae/Daftar Riwayat Hidup
- Fotokopi Ijazah terakhir
- Fotokopi KTP
- Fotokopi KK
- Fotokopi SKCK
- Fotokopi Sertifikat Pelatihan
- Pasfoto ukuran 3 x 4
Besar harapan saya untuk dipanggil untuk mengikuti tahap wawancara sehingga dapat menjelaskan potensi dan kemampuan yang saya miliki dengan lebih detail.
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Dari Seseorang
Informasi dari seseorang juga dapat digunakan sebagai media dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan dan juga dapat digunakan sebagai dasar dalam pembuatan surat lamaran pekerjaan. Info loker dari seseorang dapat dari keluarga, teman, kenalan, dll. Berikut contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis (fresh graduate).
Nagan Raya, 20 Juni 2021
Hal: Lamaran pekerjaan
Kepada Yth.
Pimpinan Tri Global Pratama
Jl. Beutong No. 36
Nagan Raya
Dengan hormat,
Bpk. Sutami, seorang manager Komputer dan IT di Tri Global Pratama, menginformasikan kepada saya bahwa Tri Global Pratama perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin membutuhkan tambahan tenaga untuk bagian Desain Grafis. Sehubungan dengan hal tersebut, perkenankan saya mengajukan diri (melamar kerja) untuk bergabung dalam perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.
Berikut biodata singkat saya:
Nama : .....
Tempat dan Tanggal Lahir : .....
Usia : .....
Agama : .....
Status : .....
Alamat : .....
No. HP/WA : .....
Email : .....
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, dengan ini saya lampirkan:
- Daftar Riwayat Hidup
- Fotokopi Ijazah Terakhir
- Fotokopi Kartu Penduduk (KTP)
- Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
- Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat, saya memiliki harapan untuk dapat diterima di Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Job Fair
Job fair adalah kegiatan yang diadakan baik oleh pihak pemerintah maupun pihak swasta yang bertujuan sebagai wadah dalam mempertemukan antara pihak pembuka lowongan pekerjaan dengan para pencari lowongan kerja. Berikut contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis (fresh graduate) berdasarkan informasi dari job fair atau bursa kerja.
Halmahera Timur, 27 Juni 2021
Kepada Yth.
Manajer HRD CV Kubik Inspirasi
Jl. Marasipno No. 88
Halmahera Timur
Dengan hormat,
Berkenaan dengan informasi lowongan kerja pada Bursa Kerja (Job Fair), 24-26 Juni 2021 di Aula Halmahera Timur yang diadakan oleh Dinas Tenaga Kerja Halmahera Timur bahwa CV Kubik Inspirasi membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi posisi sebagai Desain Grafis, maka bersama ini saya ingin mengajukan surat permohonan lamaran kerja.
Berikut data singkat saya :
Nama : .....
Tempat / Tanggal lahir : .....
Jenis Kelamin : .....
Pendidikkan : .....
Alamat : .....
Telepon : .....
Untuk kelengkapan administrasi dan bahan pertimbangan Bapak/Ibu, bersama surat lamaran ini saya lampirkan beberapa berkas pelengkap sebagai berikut:
- Curriculum Vitae (CV): 1 lembar
- Fotokopi Ijazah Terakhir: 1 lembar
- Fotokopi Transkrip Nilai: 1 lembar
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP): 1 lembar
- Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK): 1 lembar
- Fotokopi Surat Keterangan Dokter: 1 lembar
- Fotokopi Sertifikat Keterampilan: 1 lembar
- Pasfoto 4x6: 2 lembar
Demikian surat lamaran pekerjaan ini dibuat dengan sebaik-baiknya. Besar harapan saya agar bisa diterima dan bergabung di CV Kubik Inspirasi. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Inisiatif Sendiri/Tanpa Mencantumkan Sumber Informasi/Format Yang Telah Ditentukan
Selain dari berbagai sumber informasi lowongan pekerjaan, ada juga surat lamaran kerja yang dibuat atas inisiatif sendiri atau kemauan sendiri. Format ini hampir sama dengan format surat lamaran kerja yang dibuat tanpa mencantumkan sumber informasi. Format ini juga sama dengan format surat yang dibagikan oleh pihak pembuka lowongan pekerjaan. Dibawah ini contoh application letter untuk desain grafis (fresh graduate).
Kotamobagu, 29 Maret 2021
Hal: Lamaran pekerjaan
Kepada Yth.
Kama Samboga Group
Jl. Gogagoman No. 64
Kotamobagu
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : .....
Alamat : .....
Tempat dan Tanggal Lahir : .....
Pendidikan Terakhir : .....
No HP : .....
E-mail : .....
Melalui surat permohonan ini, saya mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sebagai Desain Grafis. Saya adalah seorang fresh graduate yang punya motivasi dan semangat bekerja yang tinggi. Saya siap untuk memberikan kompetensi tenaga dan waktu saya apabila dibutuhkan.
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan:
- Curriculum Vitae (CV)
- Fotokopi Ijazah Terakhir yang dilegalisir
- Fotokopi Transkrip Nilai yang dilegalisir
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Pasfoto terbaru ukuran 3x4 (2 lembar)
Demikian surat lamaran kerja ini, Besar harapan saya agar dapat diberikan kesempatan wawancara maupun tes lainnya. Atas perhatian Bapak/ibu, saya ucapkan banyak terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.
Hormat saya,
tanda tangan
(Nama Pelamar Pekerjaan)
Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook : Tanpakoma
Instagram : @tanpakomaofficial
Email : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊
Akhir Kata
Demikianlah contoh surat lamaran kerja untuk desain grafis (fresh graduate) yang baik dan benar. Application letter untuk desain grafis termasuk dalam kategori contoh surat lamaran kerja dalam Komputer & IT. Sebenarnya ada media lain dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan yaitu media audio dan visual seperti radio dan stasiun televisi namun informasi lokernya tidak terlalu banyak.
0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Desain Grafis (Fresh Graduate)"
Post a Comment