Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate)

Bicara tentang kelulusan apabila kalian telah lulus sekolah dan memiliki ijazah nanti tentunya saja selain melanjutkan ke jenjang perkuliahan. Namun ada juga yang ingin langsung melamar sebuah pekerjaan. Salah satu langkah awal untuk melamar sebuah pekerjaan adalah membuat surat lamaran pekerjaan. Nah pada artikel kali ini tanpakoma akan berbagi contoh surat lamaran kerja untuk driver operasional (fresh graduate).

Contoh Application Letter Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate)

Surat lamaran pekerjaan adalah surat permohonan yang diajukan oleh seseorang yang sedang mencari pekerjaan atau jabatan yang didajukan kepada suatu orang, perusahaan, lembaga atau badan usaha dengan tujuan mendapatkan sebuah pekerjaan atau jabatan. Surat lamaran pekerjaan adalah surat pribadi yang bersifat resmi atau surat resmi yang bersifat pribadi yang menggunakan bahasa yang formal, resmi dan baku.

Dengan adanya surat lamaran pekerjaan ini, maka pihak pembuka lowongan pekerjaan akan melihat secara singkat profil pelamar yang menjadi bahan pertimbangan untuk ketingkat selanjutnya misalnya ke tahap interview ataupun tes dan sebagainya. Pada umumnya unsur-unsur surat lamaran pekerjaan meliputi: Tempat dan tanggal pembuatan surat, lampiran dan hal, alamat surat, salam pembuka, alinea pembuka, isi, penutup, salam penutup, tanda tangan dan nama terang. Contoh surat lamaran pekerjaan untuk driver/sopir/supir/pengemudi operasional termasuk dalam kategori Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Untuk Transportasi Dan Logistik.

Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate)

Dibawah ini contoh surat lamaran pekerjaan untuk driver/sopir/supir/pengemudi operasional (fresh graduate) yang dibuat berdasarkan informasi yang diperoleh melalui berbagai sumber atau media seperti dari media sosial, website, media cetak, dan sumber informasi lowongan kerja lainnya. Ada juga surat lamaran tanpa mencantumkan sumber informasi/inisiatif sendiri/format yang telah ditentukan.

Media Sosial

Media Sosial merupakan salah satu sumber dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan. Informasi loker dari media sosial seperti melalui facebook, instagram, pinterest, dan media sosial lainnya. berikut contoh surat lamaran kerja untuk driver operasional (fresh graduate) berdasarkan informasi dari media sosial.


Contoh Application Letter Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Ngawi, 12 Februari 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 9 (sembilan) berkas

Kepada Yth.
HRD PT Indo Sari Makmur 
Jl. Krandegan No. 34
Ngawi


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi lowongan kerja yang saya lihat pada media sosial instagram akun @loker_ngawi tertanggal 11 Februari 2021 yang dimana menunjukan jika saat ini perusahaan Bapak/Ibu sedang membuka lowongan pekerjaan. Maka dengan ini saya saya bermaksud mengajukan permohonan lamaran pekerjaan sebagai Driver di PT Indo Sari Makmur.

Biodata diri:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Status         : .....
No. Telepon (HP)         : .....

Saat ini saya dalam kondisi prima. Saya dapat mengemudikan mobil manual maupun matic. Saya menguasai jalan-jalan area penempatan baik itu jalan utama maupun jalan alternatif.

Untuk kelengkapan administrasi dan sebagai bahan pertimbangan, bersamaan dengan ini saya melampirkan beberapa dokumen antara lain sebagai berikut: 
  1. Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  5. Fotokopi Surat Izin Mengemudi (SIM)
  6. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  7. Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Dokter
  8. Pasfoto ukuran 4×6 (2 lembar)

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat, besar harapan saya dapat melanjutkan ke tahap berikutnya. atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Driver Operasional Yang Sudah Berpengalaman

Website

Selain media sosial yang berhubungan dengan internet, website atau situs juga merupakan salah satu sumber dalam mendapatkan informasi lowongan pekerjaan. Info loker dapat diperoleh melalui website resmi perusahaan atau melalui situs yang berisi kumpulan informasi loker. berikut contoh application letter untuk driver operasional (fresh graduate) berdasarkan informasi dari website.


Bangli, 23 Januari 2021
Kepada Yth.
Manager HRD PT Tri Mila Abadi
Jl. Bayung Gede No. 36
Bangli


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari website lowongan kerja kalibrr.id tertanggal 22 Januari 2021, bahwa perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sedang membutuhkan tenaga kerja sebagai Driver. Dengan ini saya bermaksud untuk melamar pekerjaan pada posisi yang telah disebutkan di atas. Sehubungan dengan hal tersebut berikut saya cantumkan data diri saya :

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor Handphone : .....
Email         : .....

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan beberapa persyaratan yang diminta oleh perusahaan :
  1. Curriculum Vitae
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi KTP
  4. Fotokopi KK
  5. Fotokopi SIM
  6. Fotokopi SKCK
  7. Pasfoto 3×4 berwarna terbaru (2 lembar)

Demikian lamaran pekerjaan ini saya buat. Besar harapan saya agar Bapak/Ibu Manager HRD berkenan untuk mempertimbangkan saya guna menempati posisi yang telah disebutkan di atas. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Job Fair

Job fair atau bursa kerja adalah salah satu kegiatan yang biasanya diselenggarakan sebagai wadah bertemunya antara para pencari kerja dengan perusahaan atau badan usaha yang membuka lowongan pekerjaan. Kegiatan ini biasanya berlangsung di suatu tempat dan biasanya difasilitasi baik dari pemerintah maupun swasta. Berikut contoh surat lamaran kerja untuk sopir operasional (fresh graduate) berdasarkan informasi dari kegiatan job fair.


Halmahera Selatan, 29 Juni 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.
Direktur PT Outsource Multi Karya
Jl. Akegula No. 82
Halmahera Selatan


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya peroleh dari kegiatan Job Fair yang diadakan pada tanggal 27-29 Juni 2021 di Aula Halmahera Selatan, maka saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Agama         : .....
Alamat         : .....
Email         : .....
No. Telepon         : .....

Dengan ini saya mengajukan permohonan lamaran pekerjaan sebagai Driver di perusahaan Bapak/Ibu. Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, berikut saya lampirkan beberapa dokumen pendukung berupa:
  1. Curriculum Vitae
  2. Fotokopi Ijazah
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi KTP
  5. Fotokopi SIM
  6. Fotokopi SKCK
  7. Pasfoto ukuran 3×4

Demikian surat ini saya buat, saya berharap dapat diberikan kesempatan untuk menjalani tes maupun wawancara yang dibutuhkan. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Media Cetak

Media Cetak merupakan salah satu media yang dapat digunakan sebagai sumber informasi dan juga digunakan sebagai dasar dalam pembuatan surat lamaran pekerjaan. Informasi loker dari media cetak dapat diperoleh dari selebaran, surat kabar atau koran, pamflet dan lainnya. Berikut contoh application letter untuk sopir operasional berdasarkan informasi dari media cetak.

Contoh Application Letter Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Media Cetak

Landak, 30 Mei 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.
Pimpinan PT Surya Timur Sakti
Jl. Sekilap No. 82
Landak


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi lowongan kerja yang saya dapat dari media cetak koran Tribun pada tanggal 29 Mei 2021, bahwa PT Surya Timur Sakti sedang membutuhkan tenaga kerja baru untuk bagian Driver, maka dengan ini saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor HP         : .....

mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk mengisi bagian Driver. Saat ini saya memiliki kondisi kesehatan yang baik dan sudah terbiasa menggunakan mobil baik itu manual maupun matic. Saya juga sangat mengutamakan kedisiplinan, ketelitian dan kejujuran dalam bekerja serta siap untuk bekerja secara maksimal di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan :
  1. Curriculum Vitae (CV) sebanyak 1 (satu) lembar;
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir sebanyak 1 (satu) lembar;
  3. Fotokopi KK sebanyak 1 (satu) lembar;
  4. Fotokopi KTP sebanyak 1 (satu) lembar;
  5. Fotokopi SIM sebanyak 1 (satu) lembar;
  6. Fotokopi SKCK sebanyak 1 (satu) lembar; dan
  7. Pasfoto terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 (dua) lembar.

Saya sangat berharap bisa mendapatkan kesempatan untuk mengikuti tes wawancara kerja agar dapat menjelaskan secara lebih jelas tentang potensi diri saya kepada Bapak/Ibu pimpinan.

Demikian surat permohonan ini, atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Dari Seseorang

Informasi dari seseorang juga dapat dijadikan sumber dalam memperoleh informasi lowongan dan juga dapat dijadikan sebagai dasar dalam pembuatan surat lamaran pekerjaan. Info loker dari seseorang dapat diperoleh melalui teman, keluarga, kenalan, dll. Berikut contoh surat lamaran pekerjaan untuk supir operasional (fresh graduate).


Aceh Singkil, 27 Agustus 2021
Kepada Yth.
Kepala Personalia PT Talenta Sumber
Jl. Situban Makmur No. 63
Aceh Singkil


Dengan hormat,
Bpk. Supardi salah seorang karyawan yang bekerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, memberikan informasi kepada saya mengenai lowongan pekerjaan di perusahaan guna menempati posisi Driver. Sehubungan dengan adanya surat ini, saya bermaksud untuk melamar pekerjaan sebagai Driver di PT Talenta Sumber.

Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

Nama         : .....
Tempat dan Tanggal Lahir : .....
Usia                 : .....
Agama         : .....
Status         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
No. HP/WA         : .....

Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai bahan pertimbangan yang terdiri dari:
  1. Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae
  2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
  3. Fotokopi Kartu Identitas (KTP)
  4. Fotokopi Surat Izin Mengemudi (SIM)
  5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  6. Pasfoto terbaru ukuran 4×6 (3 lembar)

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat, besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkannya. Atas perhatian dan waktu yang Bapak/Ibu berikan, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Inisiatif Sendiri/Tanpa mencantumkan Sumber informasi/Format Yang Telah Ditentukan

Selain mencantumkan informasi, ada juga contoh surat lamaran kerja tanpa mencantumkan sumber informasi. Contoh surat ini hampir sama dengan contoh surat lamaran kerja yang dibuat berdasarkan inisiatif atau kemauan sendiri. Contoh surat ini juga hampir sama dengan contoh surat lamaran dengan format surat yang telah ditentukan oleh pembuka lowongan pekerjaan. Berikut contoh application letter untuk supir (fresh graduate).


Kepulauan Sangihe, 18 Juli 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 7 (tujuh) berkas

Kepada Yth.
Personalia PT Citra Perkasa Logistik
Jl. Kawaluso No. 71
Kepulauan Sangihe


Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama         : .....
Jenis Kelamin         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Alamat         : .....
Pendidikan         : .....
No. HP         : .....

Dengan ini saya menyampaikan surat lamaran pekerjaan untuk menempati posisi Driver di PT Citra Perkasa Logistik. Untuk bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan beberapa dokumen antara lain sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae (CV)/Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi Ijazah
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Fotokopi Surat Izin Mengemudi (SIM)
  6. Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Puskesmas
  7. Pasfoto ukuran 3×4 (3 lembar)

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊


Akhir Kata

Demikianlah contoh surat lamaran kerja untuk driver operasional (fresh graduate) yang baik dan benar. Beberapa pekerjaan untuk posisi driver seperti driver pribadi, driver mobil boxdriver hotel, driver kantordelivery driver, dan lainnya. Perbarui atau update informasi lowongan pekerjaan kalian dengan lebih aktif dalam memperoleh informasi lowongan kerja seperti menghubungi keluarga atau teman yang terlebih dahulu sudah bekerja, follow akun media sosial baik di facebook atau instagram yang memuat informasi lowongan kerja. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Driver Operasional (Fresh Graduate)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel