Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Helper (Fresh Graduate)

Dengan menjadi seorang helper, kalian akan bekerja dengan melibatkan aktivitas fisik. Olehnya itu biasanya dalam kualifikasi atau persyaratan dalam lamaran pekerjaan mencantumkan keterangan tidak memiliki riwayat fisik, tidak berkacamata dan tidak buta warna, sehat jasmani dan rohani. Kualifikasi umum lainnya seperti cepat tanggap dan mampu bekerja secara tepat, komunikatif, teliti, bertanggung jawab, disiplin, teliti dan siap bekerja dibawah tekanan. 

Contoh Application Letter Untuk Helper (Fresh Graduate)

Pada umumnya tugas dan tanggung jawab oleh seorang helper menerima dan menyimpan barang, mengirim barang, melakukan administrasi dan pengelolaan data, menerima retur barang, bongkar muat barang, memasukkan barang ke mobil untuk didistribusikan ke toko-toko dan beberapa tugas dan tanggung jawab lainnya.

Untuk kalian yang baru menyelesaikan masa studinya dan langsung ingin melamar pekerjaan atau yang sering disebut juga dengan fresh graduate, pada artikel kali ini tanpakoma akan berbagi contoh surat lamaran kerja untuk helper (fresh graduate) yang dapat kalian gunakan sebagai salah satu referensi surat lamaran pekerjaan ketika kalian melamar pekerjaan untuk posisi ini seperti di Alfamart, Indomaret, Toko, dll.

Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Helper (Fresh Graduate)

Pada dasarnya surat lamaran pekerjaan disusun atau dibuat berdasarkan sumber atau media informasi lowongan pekerjaan yang diperoleh baik melalui media cetak, website, job fair dan sumber/media informasi lainnya. Namun ada pula surat lamaran pekerjaan yang dibuat berdasarkan inisiatif atau kemauan sendiri.

Media Cetak

Berikut merupakan contoh surat lamaran pekerjaan untuk helper (fresh graduate) yang dibuat berdasarkan informasi lowongan pekerjaan yang diperoleh melalui media cetak seperti baliho, surat kabar, kertas di papan pengumuman dan lainnya.

Contoh Application Letter Untuk Helper (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Media Cetak


Barito Selatan, 27 April 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 6 (enam) berkas

Kepada Yth.
HRD CV Beika Kreasindo Food
Jl. Hilir Sper No. 71
Barito Selatan 


Dengan hormat,
Saya memperoleh informasi lowongan pekerjaan di Papan Pengumuman pada tanggal 26 April 2021, bahwa di CV Beika Kreasindo Food sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Helper. Maka bersamaan dengan surat ini, saya mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk mengisi posisi tersebut.

Dibawah ini terdapat biodata singkat saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Email         : .....
Nomor HP         : .....

Saya juga melampirkan beberapa berkas yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan, diantaranya:
  1. Curriculum Vitae
  2. Fotokopi KTP-Elektronik
  3. Fotokopi Kartu Keluarga
  4. Fotokopi Ijazah Terakhir
  5. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  6. Pasfoto Ukuran 3x4 (2 Lembar)

Demikian surat lamaran kerja yang saya sampaikan, saya berharap dapat dipanggil interview kerja dan dapat bergabung di CV Beika Kreasindo Food. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Media Sosial

Surat tersebut disusun berdasarkan iklan lowongan pekerjaan yang dimuat di media sosial seperti pinterest, twitter, facebook, telegram, instagram dan medsos lainnya. Berikut contoh surat lamaran pekerjaannya.


Jakarta Pusat, 11 Maret 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.
Personalia PT Puspa Asa Makmur Jaya
Jl. Kebon Kelapa No. 34
Jakarta Pusat


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi lowongan pekerjaan yang saya dapatkan melalui media sosial instagram akun INFO LOKER JAKARTA pada tanggal 10 Maret 2021. Bersama dengan ini saya mengajukan diri untuk mengajukan lamaran pekerjaan di PT Puspa Asa Makmur Jaya sebagai Helper.

Adapun data diri singkat saya adalah sebagai berikut:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Status         : .....
No. Telepon (HP)         : .....

Sebagai bahan pertimbangan, berikut ini saya lampirkan:
  1. Curriculum Vitae
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  6. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Pasfoto 3×4 (3 lembar)

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan penuh kesadaran dan sebenar-benarnya. Besar harapan saya agar diikutsertakan dalam tahapan proses seleksi lanjutan. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, saya sampaikan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga:
Contoh Surat Lamaran Kerja Helper Gudang Fresh Graduate (Bahasa Inggris)


Job Fair

Application letter tersebut disusun dan dibuat berdasarkan info lowongan kerja yang didapat pada saat mengikuti kegiatan job fair yang biasanya diadakan oleh pemerintah maupun swasta. 


Kepulauan Tanimbar, 25 Agustus 2021
Kepada Yth.
Manager Personalia PT Loyal Jaya Energi
Jl. Saumlaki No. 80
Kepulauan Tanimbar


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi pada Bursa Kerja (Job Fair), tanggal 22 - 25 Agustus 2021 di Alua Tanimbar yang diadakan oleh Dinas Tenaga Kerja Tanimbar bahwa PT Loyal Jaya Energi membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi posisi sebagai Helper. Sehubungan dengan itu, melalui surat ini saya bermaksud melamar pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sebagai Helper.

Berikut adalah profil singkat saya sebagai bahan informasi tentang saya :

Nama         : .....
Tempat Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat Lengkap : .....
Pendidikan         : .....
Agama         : .....
Status Perkawinan         : .....
No Telepon         : .....
Email          : .....

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan:
  1. Curriculum Vitae (CV) / Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi ijazah SMK
  3. Fotokopi transkrip nilai
  4. Fotokopi KTP
  5. Fotokopi sertifikat pelatihan
  6. Fotokopi surat keterangan sehat dari dokter
  7. Pasfoto berwarna terbaru

Demikian surat permohonan pekerjaan ini saya buat dengan sebenar – benarnya. Saya sangat berharap Bapak/Ibu bersedia untuk memberikan kesempatan tes dan wawancara kepada saya, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih rinci tentang potensi yang saya miliki. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga:
Contoh Surat Lamaran Kerja Helper Gudang Berpengalaman (Bahasa Indonesia)


Dari Seseorang

Salah satu sumber dalam mendapatkan info loker adalah melalui informasi lowongan pekerjaan dari seseorang. Info lowongan kerja dari seseorang seperti dari kenalan, sahabat atau keluarga. Kalian dapat menggunakan info dari seseorang ini untuk menyusun application letter.

Contoh Application Letter Untuk Helper (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Seseorang


Nias, 16 September 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth. 
Pimpinan PT Citra Kreasi Makmur
Jl. Hiligadu Botomuzoi No. 46
Nias


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi lowongan pekerjaan yang sudah saya dapatkan Bapak Salman. salah seorang karyawan yang bekerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, memberikan informasi kepada saya mengenai lowongan pekerjaan di PT Citra Kreasi Makmur guna menempati posisi Helper. Untuk itu, saya bermaksud mengajukan diri untuk mengisi posisi tersebut.

Berikut ini mengenai data singkat saya,

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Agama         : .....
Jenis Kelamin         : .....
Status         : .....
Alamat         : .....
No.Telpon/WA : .....

Sebagai bahan pertimbangan, berikut ini adalah lampiran berkas saya yang bisa mendukung kualifikasi saya:
  1. Pasfoto ukuran 4×6
  2. Daftar Riwayat Hidup
  3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  5. Fotokopi Ijazah Kuliah
  6. Fotokopi Transkrip Akademik
  7. Surat Keterangan Sehat

Demikian surat lamaran pekerjaan ini dibuat, besar harapan saya untuk bisa diterima dan bergabung dengan PT Citra Kreasi Makmur. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Website

Application letter dapat dibuat setelah calon pelamar mendapatkan info loker dari perusahaan atau lembaga yang diperoleh dari sebuah website/situs/halaman. Info loker dapat dicek melalui website resmi perusahaan atau instansi. Selain itu info loker dapat dilihat melalui situs lowongan kerja seperti glints, jobstreet, linkedin, kalibrr, dan lainnya.


Lombok Tengah, 20 Juli 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 5 (lima) berkas

Kepada Yth.
Manager HRD PT Endorphins Prioritas 
Jl. Kerembong No. 53
Lombok Tengah


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan di PT Endorphins Prioritas yang tertera di info loker pada situs https://glints.com pada tanggal 19 Juli 2021, dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan di PT Endorphins Prioritas bagian Helper.

Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor Handphone : .....
Email         : .....

Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :
  1. Daftar riwayat hidup/Curriculum vitae
  2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
  3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi SKCK
  5. Pasfoto ukuran 3x4 terbaru sebanyak 3 lembar

Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari PT Endorphins Prioritas. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga:
Contoh Curriculum Vitae Helper Gudang Berpengalaman (Bahasa Indonesia)


Inisiatif Sendiri/Tanpa Mencantumkan Sumber Informasi

Apabila kalian sulit mencari informasi lowongan pekerjaan, kalian dapat membuat application letter yang disusun berdasarkan kemauan atau inisiatif sendiri. Contoh surat ini hampir sama dengan format contoh application letter tanpa mencantumkan sumber info yang diperoleh.



Gorontalo, 29 Februari 2021
Kepada Yth.
Kepala Personalia PT Gunawi Berkat Utama
Jl. Batu Loreng No. 410
Gorontalo


Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama         : .....
Umur         : .....
Tempat, tanggal lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Agama         : .....
Alamat         : .....
No. telp/ HP         : .....
Pendidikan terakhir         : .....

Bersama surat lamaran kerja ini saya ingin melamar pekerjaan sebagai Helper di PT Gunawi Berkat Utama perusahaan yang Bapak/Ibu Pimpin.

Saya lampirkan berkas sebagai pertimbangan antara lain sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae (CV) sebanyak 1 (satu) lembar;
  2. Fotokopi Ijazah terakhir yang telah dilegalisir sebanyak 1 (satu) lembar;
  3. Fotokopi Transkrip Nilai yang telah dilegalisir sebanyak 1 (satu) lembar;
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebanyak 1 (satu) lembar;
  5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK) sebanyak 1 (satu) lembar;
  6. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari kepolisian sebanyak 1 (satu) lembar;
  7. Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat (SKBS) dari Rumah Sakit sebanyak 1 (satu) lembar;
  8. Pasfoto ukuran 3x4 sebanyak 3 (tiga) lembar.

Demikian surat lamaran ini saya buat, saya memiliki harapan untuk bekerja sebagai Helper di PT Gunawi Berkat Utama. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊


Akhir Kata

Demikianlah contoh surat lamaran kerja untuk helper (fresh graduate) yang baik dan benar. Sebelum apply sebuah pekerjaan, perhatikan baik-baik kualifikasi atau persyaratan yang dicantumkan dalam lowongan pekerjaan tersebut seperti batas usia dan jenis kelamin. Selain itu perhatikan juga dokumen atau berkas yang diminta karena pihak rekruter akan mengecek dokumen atau berkas yang kalian kirim.

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Helper (Fresh Graduate)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel