Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate)

Nah pada artikel kali ini tanpakoma akan berbagi contoh surat lamaran kerja untuk lulusan ilmu komputer bagi kalian yang baru menyelesaikan masa studinya dan langsung melamar pekerjaan atau biasa disebut dengan fresh graduate. Surat lamaran kerja ini dapat kalian gunakan sebagai salah satu bahan referensi pada saat kalian membuat surat lamaran kerja. Surat lamaran kerja adalah surat permohonan yang dibuat oleh pencari kerja (pelamar Pekerjaan), untuk dikirimkan kepada suatu badan usaha atau instansi guna mendapatkan pekerjaan atau jabatan. Pada umumnya sistematika surat lamaran pekerjaan mencakup: Tempat dan tanggal pembuatan surat, lampiran dan hal, alamat surat, salam pembuka, alinea pembuka, isi, penutup, salam penutup, tanda tangan dan nama terang.
Contoh Application Letter Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate)

Lulusan Ilmu Komputer tentunya mempunyai prospek kerja yang sangat bagus kedepannya. Kenapa? tentunya dengan kecanggihan di bidang teknologi dari zaman ke zaman  yang perkembangan dan kemajuannya sangat pesat tentunya membutuhkan seorang yang punya kemampuan dalam bidang ilmu komputer. Di Era sekarang lulusan ilmu komputer begitu dibutuhkan baik itu dari Swasta, BUMN ataupun dari pemerintah. Terdapat banyak lowongan pekerjaan untuk lulusan ini yang tentunya menawarkan gaji yang lumayan tinggi. Jika kamu tidak ingin terikat dengan perusahaan atau tempat kerja lainnya. Kamu juga dapat membangun usaha sendiri dengan memanfaatkan skill dan kemampuan yang kalian miliki.

Beberapa pekerjaan yang dapat dikerjakan oleh seorang tamatan ilmu komputer diantaranya Web Developer; Graphic Designer; Teknisi Jaringan; Programmer; System Analyst; Konsultan IT; IT Support; Computer Forensic Investigator; Desktop Programmer; Konsultan IT; Database Administrator; Freelance Programmer; Security System; Software Engineer; IT Manager; System Integration Engineer; Network Engineer; QA Analyst; Data Scientist; Business Analyst; iOS Developer; Frontend Developer; Platform Engineer; Backend Developer; Game Developer; Full Stack Developer; Database Designer; Android Programmer; UX Researcher; IT Executive; Software Tester; SEO Specialist; Cloud Architect; Junior Programmer; Intelligent System Developer; Computer Network atau Data Communication Engineer; Tenaga Pendidik IT; PNS; Wiraswasta; dan pekerjaan lainnya.

Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate)

Untuk mendapatkan sebuah pekerjaan, kalian perlu mencari informasi lowongan pekerjaan dari berbagai sumber atau media seperti melalui media cetak, media sosial, dari seseorang, job fair dan sumber atau media informasi lainnya. Kalian juga dapat memasukkan lamaran pekerjaan ke perusahaan atau tempat kerja dengan inisiatif sendiri. Nah informasi dari sumber/media tersebut dapat kalian cantumkan dalam penyusunan surat lamaran kerja dan boleh juga tidak kalian cantumkan. Untuk sumber/media yang tidak kalian cantumkan dalam penyusunan surat lamaran kerja, format contoh surat ini akan hampir sama dengan contoh surat lamaran kerja yang dibuat berdasarkan inisiatif atau kemauan sendiri. Berikut contoh application letter untuk lulusan ilmu komputer (fresh graduate).

Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format dibawah ini dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊

Dari Kegiatan Job Fair (Bursa Kerja)

Berikut contoh surat lamaran kerja untuk lulusan ilmu komputer profesi web developer yang disusun berdasarkan informasi dari kegiatan job fair atau bursa kerja.

Contoh Application Letter Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Job Fair

Seram Bagian Timur, 29 Oktober 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 7 (tujuh) berkas

Kepada Yth.
HRD PT Ragdalion Revolusi Industri
Jl. Kataloka No. 71
Seram Bagian Timur


Dengan hormat,
Berkenaan dengan informasi lowongan pekerjaan yang saya terima melalui bursa kerja (job fair) yang diadakan oleh Disnaker Kota Seram Bagian Timur di Convention Hall Simpang Lima Seram pada tanggal 27-29 Oktober 2021, maka dengan ini saya bermaksud mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menempati posisi Web Developer di PT Ragdalion Revolusi Industri.

Adapun biodata singkat saya adalah sebagai berikut:

Nama         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Usia                 : .....
Jenis kelamin         : .....
Agama         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
No. HP         : .....
Email         : .....

Saat ini saya adalah seorang fresh graduate jurusan ...... di ..... Adapun alasan saya untuk mengajukan lamaran di posisi tersebut ialah belakang pendidikan yang dijadikan kriteria sesuai dengan latar belakang pendidikan yang telah saya tempuh. Selain itu kriteria lain yang ditentukan sesuai dengan yang saya miliki. 

Untuk mendukung lamaran saya, saya telah melampirkan beberapa dokumen sebagai berikut:
  1. Daftar riwayat hidup (CV) sebanyak 1 lembar;
  2. Fotokopi ijazah terakhir sebanyak 1 lembar;
  3. Fotokopi transkrip nilai terakhir sebanyak 1 lembar;
  4. Fotokopi identitas diri (KTP) sebanyak 1 lembar;
  5. Fotokopi surat keterangan catatan kepolisian sebanyak 1 lembar;
  6. Fotokopi surat keterangan sehat sebanyak 1 lembar; dan
  7. Pasfoto terbaru ukuran 3x4 sebanyak 3 lembar.

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat dengan sebaik-baiknya. Besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat menerima saya menjadi karyawan Web Developer di PT Ragdalion Revolusi Industri. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, saya mengucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Dari Seseorang

Berkut contoh surat lamaran kerja untuk lulusan ilmu komputer (fresh graduate) profesi Graphic Designer yang disusun berdasarkan informasi yang diperoleh dari seseorang seperti dari teman, keluarga atau kenalan.

Padang Sidempuan, 26 Februari 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Pimpinan
u.p. Manager HRD CV Artemedia Hidayat Indonesia
Jl. Joring Natobang No. 47
Padang Sidempuan


Dengan hormat,
Menurut informasi dari Bapak Ramli salah satu karyawan yang bekerja di CV Artemedia Hidayat Indonesia yang Bapak/Ibu pimpin, bahwa perusahaan Bapak/Ibu sedang  membutuhkan karyawan untuk posisi Graphic Designer. Sehubungan dengan hal itu, saya bermaksud untuk mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menempati posisi tersebut.

Berikut ini adalah data singkat saya:

Nama         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
No. Telp                 : .....
Email         : .....

Dan sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, berikut ini saya lampirkan beberapa berkas pendukung yang terdiri dari:
  1. Daftar riwayat hidup
  2. Fotokopi ijazah terakhir
  3. Fotokopi transkrip akademik
  4. Fotokopi KTP
  5. Fotokopi KK
  6. Fotokopi SKCK
  7. Fotokopi sertifikat
  8. Pasfoto 4x6 berwarna sebanyak 2 lembar

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sepenuhnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya. Dan besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan Bapak/Ibu. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Melalui Website

Dibawah ini contoh application letter untuk lulusan ilmu komputer (fresh graduate) profesi Programmer yang disusun berdasarkan informasi yang didapatkan melalui situs atau website misalnya website resmi perusahaan atau website kumpulan lowongan pekerjaan seperti glints, karir, jobstreet, dll.

Flores Timur, 23 April 2021
Kepada Yth.
Manager Personalia PT. Baron Biondi William
Jl. Kenotan No. 80
Flores Timur


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari website Glints pada tanggal 22 April 2021 bahwa PT. Baron Biondi William sedang membuka lowongan pekerjaan sebagai Programmer. Dengan surat ini saya berniat untuk mengajukan diri (melamar kerja) untuk mengisi posisi yang sedang Bapak/Ibu tawarkan tersebut.

Berikut ini adalah biodata singkat saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor Handphone : .....
Email         : .....

Sebagai pertimbangan Bapak/Ibu saya melampirkan berkas-berkas sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai Terakhir
  4. Fotokopi KTP
  5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  6. Fotokopi Sertifikat
  7. Pasfoto 3×4 terbaru

Saya berharap dapat mengikuti tes selanjutnya sehingga dapat mengetahui lebih detail lagi tentang kemampuan yang saya miliki.

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, atas perhatian dan kesempatan yang Bapak/Ibu berikan, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga : Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Programmer (Fresh Graduate)
Baca juga : Contoh Surat Lamaran Kerja Programmer Yang Sudah Berpengalaman

Melalui Media Sosial

Dibawah ini contoh surat lamaran kerja untuk tamatan ilmu komputer (fresh graduate) profesi IT Support yang pembuatan suratnya disusun berdasarkan informasi dari media sosial seperti facebook, instagram, dll.

Contoh Application Letter Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate) Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Pati, 20 Mei 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.
Pimpinan PT Fiberhome Technologies Indonesia
Jl. Parenggan No. 50
Pati


Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi lamaran pekerjaan yang saya dapatkan dari media sosial facebook group Info Loker Pati & Sekitarnya pada Tanggal 19 Mei 2021. Maka, Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Status         : .....
No. Telepon (HP)         : .....
Email         : .....

Dengan ini bermaksud untuk mengajukan lamaran pekerjaan di PT Fiberhome Technologies Indonesia sebagai tenaga IT Support. Saat ini saya dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani. Saya siap bekerja secara team maupun individu.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa dokumen administratif yang saya miliki berikut ini:
  1. Curriculum Vitae (CV)
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi KTP
  5. Fotokopi SKCK
  6. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Fotokopi Piagam dan Sertifikat
  8. Pasfoto Terbaru

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat, semoga dapat dipertimbangkan dan ditindaklanjuti sebagaimana mestinya. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Dari Media Cetak

Dibawah ini contoh surat lamaran pekerjaan untuk tamatan ilmu komputer (fresh graduate) yang disusun berdasarkan informasi yang diperoleh dari media cetak seperti koran, spanduk, baliho, dll.

Barito Timur, 17 September 2021
Hal: Lamaran pekerjaan

Kepada Yth.
Personalia PT Adikriya Intisusatya
Jl. Karang Langit No. 
Barito Timur


Dengan hormat,
Sehubungan dengan info lowongan pekerjaan yang saya dapatkan dari surat kabar harian Kompas pada tanggal 16 September 2021, bahwa PT Adikriya Intisusatya membutuhkan karyawan pada posisi System Analyst. Untuk itu saya tertarik dengan lowongan tersebut dan hendak mengajukan diri (melamar pekerjaan) untuk mengisi posisi tersebut.

Berikut merupakan data singkat saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Email         : .....
Nomor HP         : .....

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, berikut saya lampirkan berkas-berkas yang mendukung kualifikasi saya, diantaranya:
  1. Daftar Riwayat Hidup/Curriculum vitae: (1 lembar)
  2. Fotokopi Surat Keterangan Lulus: (1 lembar)
  3. Fotokopi Transkrip Nilai: (1 lembar)
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP): (1 lembar)
  5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK): (1 lembar)
  6. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK): (1 lembar)
  7. Pasfoto 4x6 Berwarna (3 lembar).

Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya ajukan. Besar harapan saya untuk diterima dan diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari PT Adikriya Intisusatya. Atas perhatian dari Bapak/Ibu, saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Inisiatif Sendiri/Tanpa Mencantumkan Sumber Informasi

Berikut application letter untuk tamatan ilmu komputer (fresh graduate) profesi Staff Data Entry yang pembuatan suratnya disusun berdasarkan atas inisiatif sendiri atau kemauan sendiri. Contoh surat ini hampir sama dengan contoh surat lamaran kerja yang disusun tanpa mencantumkan sumber informasi dalam penulisannya.

Pohuwato, 12 Agustus 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 7 (tujuh) berkas

Kepada Yth.
Bapak/Ibu Pimpinan
u.p. Kepala Personalia PT Karya Prambanan Abadi
Jl. Butungale No. 428
Pohuwato


Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini, saya:

Nama         : .....
Tempat, tanggal lahir : .....
Usia                 : .....
Jenis Kelamin         : .....
Pendidikan         : .....
Alamat         : .....
No.HP         : .....
Email         : .....

Bermaksud untuk mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sebagai Staff Data Entry. Sebagai bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan:
  1. Curriculum Vitae (1 lembar)
  2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (1 lembar)
  3. Fotokopi Ijazah Terakhir yang telah dilegalisir (1 lembar)
  4. Fotokopi Transkrip Nilai yang telah dilegalisir (1 lembar)
  5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian yang telah dilegalisir (1 lembar)
  6. Fotokopi Surat Keterangan Dokter yang telah dilegalisir (1 lembar)
  7. Pasfoto 4x6 (3 lembar)

Demikian surat permohonan pekerjaan saya buat. Besar harapan saya untuk dapat diterima di Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Akhir Kata

Demikianlah contoh surat lamaran kerja untuk Lulusan Ilmu Komputer (fresh graduate) yang baik dan benar. Terus perbarui atau update skill dan kemampuan kalian dengan berbagai macam kegiatan misalnya mengikuti pelatihan, seminar atau workshop. Kalian juga dapat melakukan magang, mengikuti komunitas, belajar dari youtube dan kegiatan lainnya yang dapat meningkatkan skill dan kemampuan kalian.

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Lulusan Ilmu Komputer (Fresh Graduate)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel